Home > News > Apakah yang perlu kita ketahui tentang Beton?

News

Apakah yang perlu kita ketahui tentang Beton?


Slump Beton
Slump Beton adalah plastisitas & kohesif dari beton segar. Nilai slump merupakan petunjuk ketepatan pemakaian air dalam hubungannya dengan faktor air semen (fas) yang ingin dicapai. Faktor air semen menentukan sifat beton mudah dikerjakan dan juga berpengaruh terhadap kekuatan beton yang dihasilkan.

Samakah Mutu Beton K dengan fc' ?
Dalam perencanaan bangunan untuk beton, biasanya output yang dihasilkan adalah fc' dalam satuan MPa. Namun, dalam spesifikasi teknis proyek, umumnya tercantum mutu beton dengan menggunakan mutu beton K dalam satuan Kg/Cm2, demikian juga ketika mendesain jobmix beton suatu proyek.
Lalu, samakah mutu beton K dengan fc'?
Mutu Beton K dengan fc' tidaklah sama. Hal ini dikarenakan mutu beton K adalah kuat tekan karakteristik beton Kg/Cm2 dengan benda uji kubus 15 Cm, sementara fc' adalah kuat tekan beton yang diisyaratkan dengan menggunakan satuan MPa dengan benda uji silinder. Karena perbedaan benda uji, maka mutu beton juga menjadi tidak sama.


Slump Beton

Kubus Beton dan Silinder Beton

Mesin Uji Tekan



« Back to News